Pengurus Persit KCK PD XIII/Merdeka Bhakti Sosial di Dua Panti Asuhan





Manado, Setiap tanggal 16 Juni diperingati sebagai Hari Ulang Tahun Kodam XIII/Merdeka.Berbeda dengan tahun sebelumnya, peringatan tahun ini dilaksanakan dalam nuansa yang sederhana bertepatan dengan wabah pandemi Covid-19.


Dalam rangka HUT Kodam XIII/Merdeka yang ke-62, tahun 2020 ini, khusus Persit Kartika Chandra Kirana Daerah XIII/Merdeka melaksanakan kegiatan Bhakti Sosial berupa pemberian sembako, Jumat (12/6/2020) di panti asuhan As-Shabirin Kelurahan Tuminting Lingkungan III dan panti asuhan Bukit Harapan milik Yayasan Kristen Bala Keselamatan , Manado.

Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah XIII/Merdeka Eva Santos Matondang mengatakan kami memberikan paket sembako dan masker, kegiatan sosial ini merupakan bentuk kegiatan sosial dalam rangka mensyukuri HUT Kodam XIII/Merdeka pada tahun 2020 ini.

“Berbeda dengan tahun sebelumnya, sehubungan dengan keprihatinan dan mendukung upaya pemerintah dalam percepatan penanganan Covid-19 di daerah ini.”ujar Istri Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Santos Gunawan Matondang sambil menambahkan kesederhanaan perayaan HUT Kodam XII/Merdeka tidak mengurangi makna ungkapan yang sesungguhnya.

Adapun kegiatan ini dihadiri oleh Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah XIII/Merdeka Eva Santos Matondang, Wakil Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Ira Wirana Prasetya Budi, para ketua Seksi Persit Kartika Chandra Kirana Daerah XIII/Merdeka, Pembina harian Persit Kartika Chandra Kirana Daerah XIII/Merdeka Kolonel Inf Arief Bastari, Pabandya Kuanter Kapten Inf Sukapta, Babinsa Koramil 1309-01 Tuminting Serda Hubali.
Share:

No comments:

Search This Blog

Featured Post

Persit KCK Daerah XIII/Merdeka Gelar HUT Ke-77 Di Bulan Puasa

Peringatan hari jadi Persit Kartika Chandra Kirana yang jatuh pada tanggal 3 April, pada hakekatnya adalah momentum untuk mengingat kembali ...

Mars Persit


JANGAN LUPA TEKAN TOMBOL NEXT UNTUK MELANJUTKAN

Followers

Total Pageviews

Popular Posts

Recent Posts

Pages